Jangan Cuma Bisa Main, Kenali Si Pembuat Pokemon Go

adsense 336x280
Jangan Cuma Bisa Main Pokemon Go, Kenali Si Pembuatnya

Salam Cinta Sanak Saudara.., Pokemon Go masih menjadi topik bahasan saya kali ini. Karena dipikiran saya sekarang cuma ada para monster Pokemon . Sampai lupa makan lupa minum. Cuma banyak nyemil nasi sama nyruput air putih. (hadeh...). OK..Sisi Pokemon mana yang akan kita ulas kali ini ? Segi permainan kayaknya sudah basi kali ya.., kayaknya menarik untuk mencari tahu siapa pembuat game terlaris pekan ini.

Oke, pertama-tama saya mo kenalin nih, aktor utama pembuat Pokemon Go. Masih saudara sama saya (dari mbah Adam). Namanya cukup gokil, John Hanke, Interpreneur Amerika.

20 Tahun Mendedikasikan Diri Untuk Membuat Game

John Hanke inilah otak di balik kemeriahan Pokemon Go. Ceritanya berawal pada tahun 1996 ketika om John punya ide untuk mengembangkan gagasan ini. Yak, 20 tahun kurang lebih hanya untuk mengembangkan game augmented-reality ini. (Gile gak tuh...). Kala itu itu John masih jadi mahasiswa. Awalnya sih bukan Pokemon Go yang dibuat, tetapi game berjudul Meridian 59. Game MMO (Massively multiplayer Online) yang bisa dimainin orang sekampung. Nah, berawal dari game inilah om John mulai semakin memiliki ide gila untuk membuat game yang terintegrasi dengan dunia nyata. (Saluut oom... 20 tahun mendedikasikan hidupnya untuk membuat game, sementara saya ngabisin 20 tahun buat main game...hehehe)

" John Hanke is an American entrepreneur. He currently runs Niantic Labs, a company which explores experimental mobile, social, and local applications such as Ingress and 'Pokémon Go'. Prior to joining Google, Hanke founded and was CEO at Keyhole, Inc." (Wikipidia_ John Hanke Profile)
Setelah sukses dengan game Meridian 59, Om John kemudian mengembangkan aplikasi Keyhole (th 2000) yang memungkinkan integrasi antara GPS dengan peta bumi. Aplikasi Keyhole inilah yang kemudian di beli oleh Google dan kemudian menjadi cikalnya Google Earth. Kesuksesan John Hanke pada bidang yang didalaminya membuatnya nekat membuat Perusahaan rintisan (Startup) Niantic Labs di tahun 2010.

Jangan Cuma Bisa Main Pokemon Go, Kenali Si Pembuatnya
Game Ingress yang dikembangkan oleh Niantic Lab

Setelah 2 tahun Niatic Labs berjalan, di tahun 2012 perusahaan ini meluncurkan game pertamanya yang di beri nama Ingress. Permainannya masih berhungan dengan teknologi GPS yang dikembangkannya. Game Ingress ini pun mendapatkan respon yang positif oleh para maniak game.  Merasa dedikasinya selama ini selalu disambut hangat oleh para pengguna perangkat pintar, Om John menjadi semakin menggila dengan penemuannya.

Baca juga : Belum Ada Sebulan, Pokemon Go Sudah Di Mod

Dari ide-ide liarnya inilah, Tahun 2014 John Hanke memiliki ide mengembangkan game yang sekarang kamu mainin. Apalagi kalo bukan POKEMON GO..!!

US$ 25 Juta Habis Untuk Pokemon Go

Kalo di kurs kan (Rp.12.000/$) aja sudah 300 M brooo... (Itu duit ada wujudnya gak yak ??). Ups, jangan lupa, Om John ini punya dukungan perusahaan besar. Ga cuma atu, Tiga perusahaan besar mendukungnya untuk membuat game. (Kapaaan yak, ada yg mendukung saya untuk main game..hehe). Google, Nintendo dan Pokemon Company bersatu padu mendukung nomor 2... (loh..malah kampanye..). Niantic Lab didukung tiga perusahaan besar ini untuk mengembangkan game tentang Pokemon. Pokemon Go ini menggunakan beberapa teknologi dasar yang dipake dalam game Ingress (masih inget kan, game pertama om John).  Dengan pengembangan dan penambahan beberapa fitur unggulan seperti Pokestop dan Gym yang sekarang kamu nikmati di Pokemon Go.

Setelah perjalanan panjang yang terinspirasi Pokemon, akhirnya Pokemon go masuk pada tahap Beta. Pada 6 juli lalu merupakan masa lepas Beta dan mulai di rilis di beberapa tempat seperti Amerika Serikat, Australia dan Selandia Baru. Tak sia-sia dedikasi dari John Hanke dalam menciptakan game ini. Baru 3 minggu di rilis di Playstore sudah tembus 50.000.000 download. Itu baru pengguna android, belum lagi ditambah pengguna iPhone. Gile lu ndro... Yang paling mencengangkan adalah, semenjak di rilis game ini sudah bisa ternak dolar hingga US$ 2 Juta per hari. Asyemi'...


Sumber : 
- maxmanroe.com
- youtube

adsense 336x280

0 Response to "Jangan Cuma Bisa Main, Kenali Si Pembuat Pokemon Go"

Post a Comment